Apakah kita merasa tubuh cepat lelah serta tulang-tulang dan otot-otot sakit sepulang beraktifitas kerja seharian ? Jika iya, maka kita perlu lebih lagi memikirkan tentang kesehatan tubuh . Ada banyak cara untuk menjaga kesehatan tubuh agar tetap sehat, mulai dari pola makan sehat, tidur cukup, hindari stess, dan olah raga. Apakah kita sudah melakukan pola hidup sehat tersebut ? Jika kita belum melakukan pola hidup sehat tersebut, maka kita bisa mulai dari hal yang lebih mudah lagi. Hal tersebut adalah dengan cara berendam air hangat di dalam bathtub sepulang kerja.
Kesehatan merupakan hal utama dalam kehidupan kita, apa gunanya jika kita memiliki segalanya namun kita tidak sehat. Kali ini kita akan membahas sedikit tips untuk menjaga kebugaran tubuh dengan cara berendam air hangat didalam bathtub.
Ada beberapa jenis bathtub yang bisa kita pilih untuk berendam air hangat dalam bathtub, mulai dari long bathtub, standing bathtub, atau corner bathtubs. Kita bisa menyesuaikan kebutuhan bathtub sesuai dengan ruang kamar mandi yang kita miliki. Kali ini kita akan membahas tentang kelebihan corner bathtubs.
Corner bathtubs adalah bathtub yang ditempatkan pada sudut – sudut ruangan di dalam kamar mandi, bentuk corner bathtubs memang sudah menyudut di dua sisinya sehingga sudah sangat serasi diletakan dibagian sudut ruang kamar mandi. Karena diletakan di sudut ruang kamar mandi, corner bathtubs akan terasa lebih luas dan lebih lebar dibanding bathtub pada umumnya, membuat pengguna lebih nyaman menikmati berendam air hangat di dalam bathtub.
Jika anda memiliki ruang kamar mandi yang cukup luas, maka akan sangat disarankan untuk memasang jenis corner bathtubs pada ruang kamar mandi anda. Selain lebih mudah untuk dipasang karena bentuk bawaan corner bathtub sudah membentuk sudut, anda pun akan menikmati bathtub yang lebih luas.
Dengan berendam air hangat pada bathtub akan membantu melancarkan peredaran darah pada tubuh kita, sehingga membuat kita bisa tidur lebih nyenyak dan bisa bangun bugar pada pagi hari untuk memulai aktifitas.