Memiliki Bathtub bisa memberikan sebuah kenyamanan yang tidak bisa dirasakan dengan memiliki shower di rumah. Anda bisa menikmati berendam untuk membuat tubuh menjadi lebih rileks dan menghilangkan perasaan stress terutama setelah seharian bekerja.
Ada beberapa jenis material yang biasa digunakan sebagai bahan dasar bathtub, yaitu fiberglass, akrilik, marmer, porselen, baja, keramik, cast iron dan lain – lain. Masing – masing material mempunyai kelebihan dan kekurangannya yang pernah dibahas di sini
Nah, pada pembahasan berikut ini kita akan mengenal seluk beluk cast iron sebagai salah satu material bahan dasar pembuatan bathtub.
Apa Sih Cast Iron Itu?
Cast iron atau dalam bahasa Indonesia dikenal dengan sebutan besi cor. Besi tuang atau besi cor adalah paduan besi-karbon dengan kandungan karbon lebih dari 2%. Paduan besi dengan kandungan karbon kurang dari 2% disebut sebagai baja.Besi tuang ini umum dipakai sebagai bahan membuat perabotan rumah tangga seperti peralatan memasak di dapur, wastafel dan bak mandi / bathtub.
Untuk membuat bathtub dari cast iron, dengan cara menuangkan besi cair ke dalam cetakan. Kemudian bak mandi ini dilapisi porselin.
Kelebihan Dan Kelemahan Bathtub Berbahan Dasar Cast Iron
bathtub ini paling tahan lama dan ukurannya lebih berat dari bahan bathtub lainnya. Bahan bathtub ini sangat cocok dipasang di kamar mandi dengan desain mewah dan modern. Material ini tersedia dalam banyak pilihan warna, ukuran, dan juga gaya. Sehingga material ini tersedia dalam banyak pilihan warna, ukuran, dan juga gaya.
Namun sayangnya, kekurangan bathtub cast iron ada pada ukurannya yang cukup besar dan berat hingga membutuhkan energi ekstra untuk pemasangannya. Bak mandi ini memiliki berat antara 150-180 kg. Sebelum memilih tipe ini, pastikan lantai kamar mandi anda mampu menahan beban tersebut. Tidak diperkenankan untuk memasang di lantai 2, Karena akan beresiko merusak permukaan dasar kamar mandi Anda.
Nah, itulah beberapa hal seputar bathtub cast iron yang perlu Anda ketahui. Apabila anda berniat memasang design yang mewah, material cast iron layak menjadi pilihan. Jangan lupa untuk selalu kunjungi bathtub.id untuk mengetahui seluk beluk bathtup beserta harganya.